Pemkab Mamuju Luncurkan Aplikasi Perpustakaan Digital Berbasis Android

Mamuju, Jurnalsulbar.com — Pemerintah Kabupaten Mamuju melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, meluncurkan aplikasi perpustakaan digital berbasis android yang dapat diakses langsung di layanan google playstore.

Aplikasi tersebut merupakan bentuk dukungan layanan perpustakaan kepada seluruh masyarakat Mamuju akan bahan bacaan yang dapat diakses dimanapun melalui smartphone, terkhusus bagi peserta didik disemua jenjang pendidikan yang membutuhkan referensi literatur bacaan.

Bacaan Lainnya

Kadis perpusip Mamuju, Muhammad Fausan Basir mengungkapkan terdapat lebih dari 3000 lebih judul buku yang disajikan dalam aplikasi tersebut, dan akan terus bertambah seiring dengan perkembangan literatur di Mamuju dan Indonesia.

“Layanan ini disajikan sebagai bentuk relevansi kita terhadap perkembangan teknologi yang menuntut kita untuk semakin ringkas dalam beraktivitas. Utamanya aktifitas membaca, yang dulunya kita mesti ke perpustakaan untuk mengakses buku-buku fisik, kini sudah dapat di akses dimanapun melalui gadget atau smartphone,” terang Fausan.

Aplikasi tersebut masih dalam tahap ujicoba perkenalan kepada publik. Secara bertahap akan diperbaharui dan ditingkatkan kapasitasnya. Sosiliasi mulai dilakukan untuk menyerap saran dan masukan terkait bahan bacaan yang dibutuhkan masyarakat Mamuju maupun Sulawesi Barat secara umum.

“Tahap awal ini, masyarakat dapat menginstal aplikasi ini melalui Google Playstore kemudian masuk dan login menggunakan username dan password: Test3” jelasnya.

Dispusip Mamuju berharap dukungan seluruh pihak, terkhusus masyarakat Mamuju untuk bersama pemerintah Kabupaten Mamuju dalam memajukan peradaban Mamuju lebih baik dan lebih keren kedepannya.

“Semoga ini terus menjadi langkah-langkah kita dalam menjadikan Mamuju lebih baik dan lebih Keren kedepannya,” pungkas Fausan.(**)

Pos terkait